Scroll untuk baca artikel
Ads Beritapopuler.co.id 325x300
Trend

Mahfud MD Kutip Ayat Al-Qur’an Saat Sampaikan Visi Misi di Debat Cawapres 2024

×

Mahfud MD Kutip Ayat Al-Qur’an Saat Sampaikan Visi Misi di Debat Cawapres 2024

Sebarkan artikel ini
Debat Cawapres Pemilu 2024. (FOTO : CNN Indonesia)
Debat Cawapres Pemilu 2024. (FOTO : CNN Indonesia)

JAKARTA – Pakai pakaian khas Madura, Mahfud MD calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3 kutip ayat Al-Qur’an saat sampaikan visi misi.

Mahfud menyampaikan itu untuk mendorong misi pemerataan di Indonesia seperti ketentuan Pasal 3 Undang-Undang Dasar 1945.

“Agar terjadi pemerataan seperti ketentuan Pasal 33 Undang-Undang Dasar, di Al Quran disebut kay la yakuna dulatan bayna al-agniya’i minkum, jangan biarkan kekayaan itu hanya beredar di antara orang kaya,” ucap Mahfud di JCC Senayan, Jumat (22/12/2023).

KPU menggelar debat kedua Pilpres 2024 pada hari ini. Debat ini diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) pukul 19.00 WIB dengan melibatkan para calon wakil presiden.

Tema debat cawapres menampilkan beberapa bidang pembahasan, seperti ekonomi hingga infrastruktur. Ketiga cawapres, yakni Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming, dan Mahfud MD akan menunjukkan kemampuan mereka dalam debat tersebut.

Masing-masing debat dibagi menjadi 4 segmen. Setiap calon dapat saling sanggah dalam 4 segmen, yakni pada segmen 2, 3, 4, dan 5.

Pada segmen 1, khusus pemaparan visi dan misi. Sementara pada segmen ke-6 penyampaian pernyataan penutup setiap calon. (*)

Dapatkan berita terupdate beritapopuler.co.id di: